Pesonanusa. Menyambut datangnya bulan Sapar atau bulan kedua dalam kalender Hijriah, Pemdes Kedu Baru menggelar acara Saparan dengan menampilkan kegiatan sebi budaya.
Kades Kedu Baru, Yusminnarto, Kamis (12/9) mengatakan dalam tradisi Jawa, bulan ini dianggap sebagai periode di mana masyarakat melakukan berbagai ritual dan upacara sebagai bentuk permohonan kepada Yang Maha Kuasa agar diberikan keselamatan, kesejahteraan, dan dijauhkan dari marabahaya.
"Alhamdulillah kegiatan kemarin (11/9) berjalan lancar, turut hadir pak Camat Kerkap, Ramdani Halian, Danramil Kerkap, Kapt Arch Bely Apriansyah, perwakilan polsek kerkap, perangkat desa dan BPD, Ketua Komunitas Media Online BU, Afrizal Karnain, serta rekan-rekan kades," kata Yusminnarto.
Sementara itu, Camat Kerkap, Ramdani Halian, berpesan kepada seluruh elemen masyarakat Desa Kedu Baru untuk mempertahankan warisan budaya nusantara, sehingga kelak dapat dinikmati tidak hanya anak-cucu tapi warga dari luar daerah yang berkunjung ke Desa Kedu Baru.
"Saya mengapresiasi sekaligus berterimakasih atas inovasi yang dilakukan oleh masyarakat melalui Pemdes Kedu Baru, diharapkan warisan budaya nusantara ini tetap dipertahankan," imbuhnya. [nata]
Tidak ada komentar:
Posting Komentar