Notification

×

Kategori Berita

Cari Berita

Iklan

Iklan

Tag Terpopuler

DKP Prov Bengkulu Bangun 2 PPN, Kadis Energik Cek Lahan Di Kaur

Selasa, 02 Juli 2024 | Juli 02, 2024 WIB | 0 Views Last Updated 2024-07-02T04:07:57Z

 


PesonaNusa. Guna memaksimalkan potensi kelautan di Provinsi Bengkulu pihak Dinas Kelautan dan Perikanan (DKP) Prov Bengkulu bakal membangun 2 Pelabuhan Perikanan Nusantara (PPN) pada 2025 mendatang.


Potensi kawasan pesisir Bengkulu tersebut yang akan di bangun yaitu di Kabupaten Kaur dan PPN di Kabupaten Seluma dalam proses pembangunan dan hampir tuntas serta akan dilanjutkan pembangunan sarana prasarana pendukung.


“Jadi alhamdulillah 2 PPN kita sesudah mendapat konfirmasi dari Bappenas dan KKP, InsyaAllah nanti 2025 dibangun," kata Kadis DKP Syafriandi baru-baru ini.


Kadis yang di kenal energik ini, pada (1/7) juga melakukan pemantapan lahan untuk PPN di Pasar Lama, Kabupaten Kaur seluas 10 hektare.


“Pembangunan Pelabuhan Nusantara di Pasar Lama, Kabupaten Kaur ini akan menjadi sarana penting bagi nelayan dan pengusaha perikanan laut lainnya, serta dapat mensejahterakan nelayan,” jelas Syafriandi, Selasa (2/7).


Syafriandi berharap kepada Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kaur mempersiapkan lahan berdasarkan pengajuan.


“Kami berharap semua pihak dapat mendukung dan berkontribusi dalam pembangunan pelabuhan ini, agar manfaatnya dapat dirasakan oleh semua lapisan masyarakat,” tambahnya. [nata]


×
Berita Terbaru Update